RS Kewalahan karena Covid-19, Penambahan Nakes dan Koordinasi Pemerintah Pusat dan Daerah Perlu ditingkatkan

- 28 Juli 2021, 09:08 WIB
ilustrasi Rumah Sakit Lapangan
ilustrasi Rumah Sakit Lapangan /ANTARA

KABARMEGAPOLITAN.COM – Angka kasus aktif Covid-19 di Indonesia saat sudah menembus angka tiga juta kasus.

Covid-19 yang sudah berlangsung selama lebih dari satu tahun ini telah menewaskan lebih dari 80 ribu masyarakat Indonesia.

Puncaknya, angka kenaikan kasus aktif Covid-19 terjadi saat libur Idul Fitri lalu, yang disebabkan tingginya mobilitas masyarakat karena arus mudik.

Tak hanya itu, beberapa kasus lain seperti masuknya WNA ke Indonesia yang disinyalir membawa varian baru Covid-19 seperti varian Delta, serta longgarnya kesadaran masyarakat akan penerapan prokes pun menjadi faktor angka kasus Covid-19 semakin tinggi belakangan ini.

Tingginya angka kasus Covid-19 tentu menjadi tantangan besar bagi nakes dalam menangani pasien di rumah sakit, terlebih faskes saat ini sudah mencapai kapasitas maksimal karena ledakan jumlah pasien yang meningkat.

Baca Juga: BMI: Pemerintah Berpotensi Gagal Wujudkan Janji Politiknya

Tenaga Kesehatan Harus ditambah untuk Mencegah Faskes Ambruk

Melansir hasil penelitian Dosen Universitas Padjajaran dalam The Conversation, salah satu hal yang harus dilakukan untuk mencegah kolapsnya faskes yakni dengan penambahan tenaga kesehatan (nakes).

Dengan jumlah pasien yang semakin meningkat, antrean pasien bukan hanya yang akan masuk ke ICU seperti sebelum krisis meningkat tajam, tapi juga pasien yang akan masuk ruang isolasi dan bahkan yang akan masuk IGD.

Halaman:

Editor: Aisa Meisarah

Sumber: The Conversation


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x