Tips Efektif dalam Menambah Berat Badan Ala dr Zaidul Akbar, Cocok untuk yang Susah Gemuk

- 6 Juli 2022, 20:30 WIB
Makan Porsi Jumbo Tapi Tetap Kurus? Berikut Tips Menaikan Berat Badan yang Benar Oleh Dr Zaidul Akbar
Makan Porsi Jumbo Tapi Tetap Kurus? Berikut Tips Menaikan Berat Badan yang Benar Oleh Dr Zaidul Akbar //YouTube Sobat Herbal

KABARMEGAPOLITAN.com - Memiliki tubuh yang ideal merupakan dambaan bagi semua orang.

Ada beberapa orang memiliki masalah tubuh kurus dan menginginkan kenaikan berat badan agar tubuhnya lebih ideal.

Banyak kasus yang terjadi ketika seseorang berupaya untuk menaikan berat badannya dengan cara menambah porsi makan sebanyak mungkin namun tidak berhasil.

Jika anda yang memiliki permasalahan dengan kurangnya berat badan tidak perlu khawatir.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Kebiasaan Merokok yang Sudah Bertahun-tahun, Tips dari dr Zaidul Akbar

Dilansir dari YouTube Hayzaa, dr Zaidul Akbar membagikan tips untuk menaikan berat badan bagi mereka yang sudah berupaya menambah porsi makan namun belum berhasil.

Menurut dr Zaidul Akbar permasalahan utama dalam gagalnya menaikan berat badan walau sudah makan banyak adalah tentang hormon.

Dr Zaidul Akbar menyarankan untuk memperbaiki hormon terlebih dahulu dengan cara mengkonsumsi banyak makan minyak dan lemak yang baik seperti minyak zaitun dan alpukat.

Kedua bahan tersebut dapat dimakan selama kurun waktu sebulan dan kurangi konsumsi karbohidrat agar hormon yang ada dalam tubuh dapat bekerja secara maksimal.

Halaman:

Editor: IDHY ADHYANINDA SUGENG MULYANDINI

Sumber: YouTube Hayzaa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x