Menko Marves : Status PPKM Jabodetabek-DIY-Bandung Raya Naik Menjadi Level 3

- 8 Februari 2022, 11:47 WIB
Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan
Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan /Tangkap layar konferensi video

Kabar Megapolitan - Meningkatnya kasus pasien COVID-19 varian Omicron, sehingga Menteri Koordinator Maritim dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengumumkan peningkatan level PPKM Jabodetabek, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Bali Bandung Raya naik menjadi level 3.

"Jabodetabek, Daerah Istimewa Yogyakarta, Bali Bandung Raya akan ke level 3," terang Luhut dalam siaran persnya, di kanal YouTube Sekretariat Presiden, pada hari Senin, 7 Februari 2022.

Menurut LBP khusus untuk wilayah Bali, kenaikan level PPKM diberikan karena terdapat peningkatan kasus perawatan pasien di rumah sakit.

"Bukan karena rendah tracing, Bali naik ke level 4 karena rawat inap meningkat," ucap Luhut menegaskan.

Baca Juga: Raja Ini Dapat Warisan 72 Istri dari Ayahnya, Ratu: Istri Tua Mewariskan Tradisi pada Istri Muda

Untuk itu kepada seluruh masyarakat Indonesia, Menko Marves mengimbau agar lebih waspada terhadap lonjakan varian Omicron yang menyumbang kenaikan kasus Covid-19 dalam beberapa waktu terakhir.

Antara lain, peningkatan fasilitas kesehatan sampai konversi bed bagi pasien Covid-19.

Masih dari keterangan Luhut, kebijakan PPKM yang diambil oleh pemerintah dengan tetap mengikuti level asesmen yang sudah disesuaikan, yaitu berdasarkan cakupan kapasitas rawat inap.

Sejak munculnya varian baru Omicron, Luhut mengungkapkan bahwa sebanyak 357 pasien meninggal, sejak munculnya Omicron berjalan, dimana 42 persen mempunyai komorbid.

Baca Juga: AS Kirim Pesawat Tempur dan Kapal Perusak Rudal untuk Bantu UEA Hadapi Milisi Houthi

Halaman:

Editor: Yuliansyah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x