Ini 5 Jenis Jus Buah dan Sayur yang Efektif Membantu Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

10 April 2021, 14:00 WIB
ilustrasi Ini 5 Jenis Jus Buah dan Sayur yang Efektif Menurunkan Tekanan Darah Tinggi /pexels.com/@pavel-danilyuk

KABARMEGAPOLITAN.COM – Banyak cara untuk menurunkan tekanan darah, salah satunya dengan minum jus buah dan sayur.

Tekanan darah tinggi bisa menyerang siapa saja tanpa pandang bulu. Seseorang dikatakan menderita tekanan darah tinggi bila tekanan darah di atas 180/120.

Jika sudah seperti itu harus segera diobati karena dapat memicu gangguan stroke dan jantung.

Seperti dirangkum dari PMJ News, Sabtu, 10 April 2021, berikut jus buah dan sayur yang efektif menurunkan tekanan darah tinggi.

Baca Juga: Sudah Bisa Diakses, Ini Cara Cek Penerima BLT UMKM 2021 Rp1,2 Juta dengan Login eform.bri.co.id/bpum

Baca Juga: UPDATE Kode Redeem FF Terbaru 10 April 2021, Klaim Elite Pass & Free Top Up Segera!

1. Jus mengkudu

Mengutip dari buku Atlas Tumbuhan Obat Indonesia karya Setiawan Dalimartha, buah mengkudu mengandung banyak senyawa aktif di antaranya alkaloid, polysaccharide, coumarin, linoleic, dan sterol.

Selain itu, buah mengkudu juga kaya akan vitamin C, vitamin A, dan karoten. Buah mengkudu bersifat astringen, menghilangkan lembab, meningkatkan kekuatan tulang, peluruh kencing, peluruh haid, pembersih darah.

2. Jus Apel dengan wortel

Mengutip dari buku berjudul Bebas Hipertensi dengan Jus, jus apel wortel dipercaya efektif menurunkan tekanan darah tinggi. Hal ini disebabkan apel mengandung kalium, fosfor, dan magnesium.

Sekadar info, kalium merupakan zat yang bertugas mengendalikan tekanan darah dan menjaga keseimbangan cairan tubuh. Selain itu, apel juga kaya akan serat dan rendah lemak.

3. Jus Pisang

Mengutip dari buku berjudul Bebas Hipertensi dengan Jus, pisang baik dikonsumsi oleh penderita darah tinggi. Sebab, pisang mengandung kalium yang berfungsi untuk menurunkan tekanan darah.

Selain itu, kalium dalam pisang berfungsi untuk menjaga keseimbangan air di dalam tubuh, menjaga kesehatan jantung, membantu mengedarkan oksigen ke otak.

Baca Juga: Kemenag Keluarkan Surat Edaran Panduan Ibadah Ramadan dan Idul Fitri 1442 H, Berikut Ketentuannya

Baca Juga: MENDEBARKAN, Trailer Ikatan Cinta, 10 April 2021: Papa Surya Temukan Hal Baru Saat Selidiki Kuburan Anak Elsa

Untuk merasakan manfaat pisang sebagai penurun darah tinggi, Anda cukup membuat jus pisang yang ditambahkan dengan beberapa bahan lainnya.

4. Jus Belimbing

Buah belimbing memiliki rasa yang manis dan mengandung cukup banyak air. Umumnya, buah belimbing dimanfaatkan sebagai bahan membuat rujak.

Mengutip dari buku berjudul 9 Buah & Sayur Sakti Tangkal Penyakit karya Agus Suwanto, buah belimbing kaya akan vitamin A dan vitamin C yang berperan untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

Selain itu, belimbing juga mengandung kalium tinggi dan rendah natrium. Mengandung kalium membuat belimbing bermanfaat sebagai buah penurun tekanan darah tinggi.

5. Jus paprika apel

Mengutip dari buku berjudul Bebas Hipertensi Dengan Jus, jus tomat dengan bawang putih ampuh menurunkan tekanan darah tinggi dan kelebihan berat badan.

Sekadar info, bawang putih mengandung kalium yang berperan mengontrol tekanan darah dalam tubuh. Tidak hanya efektif menurunkan tekanan darah, bawang putih juga bisa menurunkan kadar kolesterol jahat dan baik untuk kesehatan jantung.***

Editor: Ramanda Rizki Sari

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler