Rumor Bullying Kim Garam LE SSERAFIM, Karyawan HYBE Labels Sampai Mengaku Malu hingga Ingin Keluar Perusahaan

- 21 Mei 2022, 11:29 WIB
Kim Garam LE SSERAFIM
Kim Garam LE SSERAFIM /Tangkapan layar Twitter @IM_LESSERAFIM

KABARMEGAPOLITAN.com - Rumor mengenai perundungan yang dilakukan oleh Kim Garam LE SSERAFIM terhadap teman sekolahnya semakin menjadi perbincangan hangat di kalangan warganet.

Baru-baru ini, terduga korban perundungan Kim Garam yang bernama samaran Yoo Eunseo mengambil langkah serius dengan membawa kasus ini ke ranah hukum.

HYBE Labels selaku agensi Kim Garam telah memberikan berbagai pernyataan yang mengatakan bahwa sang artis tidak bersalah dan membantah segala rumor yang beredar luas di media sosial.

Baca Juga: Mengupas Hukum Nikah Beda Agama dari Film Akhirat A Love Story dengan Peraturan yang Ada di Indonesia

Namun, kuasa hukum Yoo Eunseo mengatakan bahwa Kim Garam dan teman-temannya memang telah melakukan kekerasan terhadap sang klien pada tahun 2018.

Yoo Eunseo dikabarkan mengalami gangguan kecemasan, serangan panik terus-menerus, ketakutan yang luar biasa, dan sempat hendak mengakhiri nyawanya.

Selain itu, dikatakan pula bahwa Yoo Eunseo harus berhenti sekolah karena kondisi psikologisnya benar-benar terganggu sehingga harus didampingi oleh psikiater.

Hingga saat ini, warganet masih dibuat bingung. Sebagian besar mempercayai rumor tersebut, sedangkan sebagian kecil lainnya berspekulasi bahwa isu yang beredar adalah palsu.

Rumor yang beredar mengatakan bahwa Kim Garam telah dipindahkan ke sekolah lain secara paksa karena kasus perundungan, memukul kepala temannya teman pot bunga, bergosip soal artis, merokok dan minum alkohol, dan menjadi trainee di agensi lain.

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Allkpop


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x