Viral Momen Buka Puasa Saat Pertandingan Sepakbola Sedang Berlangsung

- 15 April 2021, 12:39 WIB
Video viral tersebut menampilkan pertandingan Giresunspor vs Ankara Keciorengucu pada lanjutan TFF 1.League atau liga divisi dua Turki, pada hari Selasa 13 April 2021.
Video viral tersebut menampilkan pertandingan Giresunspor vs Ankara Keciorengucu pada lanjutan TFF 1.League atau liga divisi dua Turki, pada hari Selasa 13 April 2021. /beinsport


KABARMEGAPOLITAN.COM - Video menarik mengenai momen berbuka puasa menjadi viral terjadi pada sebuah pertandingan sepak bola.

Video viral tersebut menampilkan pertandingan Giresunspor vs Ankara Keciorengucu pada lanjutan TFF 1.League atau liga divisi dua Turki, pada hari Selasa 13 April 2021.

Melansir dari berita akun media sosial Instagram beinsportstr, viral video yang menyita perhatian publik dimana para pemain di laga Giresunspor vs Ankara Keciorengucu tengah melakukan buka puasa bersama

Baca Juga: Dari Supermodel Bella Hadid Sampai Riz Ahmed, Inilah Deretan Selebriti Dunia Ikut Rayakan Ramadhan

Video yang merekam kejadian menarik ini terjadi saat laga baru masuk menit ke-10. Sebelumnya terdengar azan lebih dulu berkumandang dan tidak ada tanda-tanda wasit meniupkan peluit untuk menjeda pertandingan.

Lantas tidak lama kemudian ada pemain yang cedera. Sehingga mau tidak mau pertandingan harus berhenti sejenak. Akhirnya dengan kompak sejumlah pemain muslim yang bermain di laga itu memanfaatkan waktu untuk melakukan buka puasa Ramadhan bersama.

 

Baca Juga: Kepolisian Tegaskan Penanganan Aksi Teror ZA Sudah Sesuai Prosedur

Laga ini akhirnya dimenangkan oleh Giresunspor dengan skor 2-1 setelah sebelumnya ketinggalan terlebih dahulu oleh gol yang diciptakan oleh pemain Ankara Keciorengucu Emeka Eze di menit ke 15.

Para pemain Giresunspor pun akhirnya mampu membalas ketertinggalannya melalui gol yang diciptakan Ibrahima Balde di menit 19.

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x