Jelang Hari Raya Idul Fitri, Menkeu: ASN akan Terima THR Secara Penuh

- 6 Maret 2024, 09:35 WIB
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati saat ditemui usai kegiatan Mandiri Investment Forum di Jakarta, Selasa 5 Maret 2024/ANTARA/Imamatul Silfia/
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati saat ditemui usai kegiatan Mandiri Investment Forum di Jakarta, Selasa 5 Maret 2024/ANTARA/Imamatul Silfia/ /

KABARMEGAPOLITAN.COM - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengatakan tunjangan hari raya (THR) Idul Fitri aparatur sipil negara (ASN) tahun akan menira THR secara penuh.

Sri Mulyani mengungapkan THR yang akan diterima ASN tersebut direncanakan cair 10 hari sebelum Hari Raya Idul Fitri. 

“Presiden menetapkan THR 100 persen,” ungkap Sri Mulyani kutip KabarMegapolitan.com dari Antara, Rabu, 6 Maret 2024.

Baca Juga: Jelang Hari Raya Idul Fitri, Menkeu: ASN akan Terima THR Secara Penuh

“THR sedang dalam proses dan sedang kita selesaikan, sehingga bisa dibayarkan pada 10 hari sebelum hari raya," katanya. 

Kendati demikian, Sri Mulyani belum bisa secara definitif tanggal harinya, karena pihaknya juga melihat perkembangan kedepan. 

"Namun, ini akan kami update terus, karena puasa juga belum,” lanjut Sri Mulyani.

Baca Juga: Mengejutkan! Manchester United Disebut Dekati Bek Chelsea, Trevoh Chalobah

Sebelumnya, Sri Mulyani juga melaporkan kepada Presiden RI Joko Widodo terkait persiapan pembayaran THR dan gaji ke-13 yang diterima Aparatur Sipil Negara (ASN) dapat diterima sebelum Hari Raya Idul Fitri.

Halaman:

Editor: Yuliansyah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x