Innalilahi, Rachmawati Soekarnoputri Meninggal Dunia

- 3 Juli 2021, 08:19 WIB
Rachmawati Soekarnoputri, salah satu putri Bung Karno, proklamator RI Ir Soekarno, dikabarkan meninggal dunia, Sabtu 3 Juli 2021 pagi.
Rachmawati Soekarnoputri, salah satu putri Bung Karno, proklamator RI Ir Soekarno, dikabarkan meninggal dunia, Sabtu 3 Juli 2021 pagi. /Foto: ANTARA/HO-Humas Kemenko Polhukam/

KABARMEGAPOLITAN,COM  - Sebuah berita duka dari tanah air. Rachmawati Soekarnoputri dikabarkan meninggal dunia hari ini Sabtu 3 Juli 2021 sekitar pukul 06.15 WIB di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto di usia 70 tahun.
 
Berita duka mengenai meninggalnya Diah Pramana Rachmawati Soekarno, putri Presiden pertama RI Soekarno ini disampaikan oleh Wakil Ketua DPR Dr.Sufmi Dasco Ahmad dalam unggahan Twitternya.

"Innalilahi wa innaillaihi rojiun, Pada 3 Juli 2021, sekira Pk. 06.45 WIB, Telah wafat Ibu Rachmawati Soekarnoputri di RSPAD." tulis @Don_dasco.
 
 
Politisi tanah air lainnya pun turut menyampaikan berita duka pada pagi hari ini di linimasa Twitter, diantaranya politisi demokrat Jansen Sitindaon.
 
"Membaca pesan di WA pagi ini, turut berdukacita atas meninggalnya Ibu Rachmawati Soekarnoputri. Semoga semua keluarga yg ditinggalkan dikuatkan diberi keiklasan dan kesabaran," tulis @jansen_jsp
 
 
Rachmawati Soekarnoputri yang dilahirkan pada 27 September 1950 ini juga dikenal sebagai politikus partai Gerindra,
Adik Megawati Soekarnoputri ini adalah pendiri Yayasan Pendidikan Soekarno serta mendirikan Universitas Bung Karno bersama sejumlah tokoh lainnya.
 
***
 

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah