Pesawat Tempur Israel Meluluhlantakkan Stasiun Radio dan Sebuah Gereja

- 23 Oktober 2023, 13:25 WIB
Ilustrasi. Pesawat Tempur Israel Meluluhlantakkan Stasiun Radio dan Sebuah Gereja
Ilustrasi. Pesawat Tempur Israel Meluluhlantakkan Stasiun Radio dan Sebuah Gereja /Foto/Instagram @palestine.pixel

KABARMEGAPOLITAN.com – Sejak 7 Oktober 2023, sebanyak 26 mesjid di Jalur Gaza hancur akibat diserang Israel.

Tak hanya itu, pesawat tempur Israel juga meluluhlantakkan kantor pusat Kementerian Urusan Agama dan Wakaf Palestina yang berbasis di Gaza, stasiun radio Quran dan sebuah gereja.

Demikian diungkapkan oleh Kementerian tersebut, Sabtu 21 Oktober 2023, waktu setempat.

Kementerian itu mendesak "organisasi-organisasi Islam dan internasional agar  segera campur tangan menghentikan agresi di Gaza dan meminta pertanggungjawaban Israel atas kejahatan mereka terhadap warga sipil, mesjid dan gereja."

Baca Juga: 95 Persen Angka Harapan Hidup Penderita Kanker Stadium Satu, Stadium Empat?  

Konflik di Jalur Gaza telah melanda wilayah tersebut sejak 7 Oktober.

Konflik ini bermula ketika kelompok perlawanan Palestina, Hamas, meluncurkan Operasi Banjir Al-Aqsa.

Operasi militer ini melibatkan serangan mendadak dengan menggunakan roket serta penyusupan anggota Hamas ke wilayah Israel melalui jalur darat, laut, dan udara.

Hamas memberikan alasan bahwa serangan ini adalah sebagai respons terhadap serbuan Israel terhadap Masjid Al-Aqsa di wilayah pendudukan Yerusalem Timur, serta tindakan kekerasan yang dilakukan oleh pemukim Israel terhadap warga Palestina yang terus meningkat.

Baca Juga: Ramalan Cinta Mingguan untuk Pisces: Ada Perubahan Positif dalam Hubungan  

Halaman:

Editor: Yuliansyah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x