Korea Catat Jumlah Laki-laki Korban Kejahatan Seksual Digital Meningkat Dua Kali Lipat

- 6 April 2022, 07:55 WIB
Ilustrasi Ponsel /Pradamas Gifarry/Unsplash
Ilustrasi Ponsel /Pradamas Gifarry/Unsplash /Pradamas Gifarry/Unsplash

KABARMEGAPOLITAN.com - Jumlah laki-laki yang mendapatkan kejahatan seksual melalui penyebaran konten di dunia digital di Korea meningkat dua kali lipat dari tahun lalu.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kementerian Kesehatan Gender dan Keluarga, pada Senin.

Menurut kementerian bahwa peningkatan tersebut disinyalir dengan meningkatkanya prevalensi pemotretan dan pembuatan film yang ilegal di negara tersebut.

Baca Juga: Sukses Comeback, Lagu ‘Still Life’ BIGBANG Puncaki Chart Musik Seluruh Dunia

Pusat Dukungan Korban Kejahatan Seksual Digital telah memberikan bantuan kepada korban pria sebanyak 1.843 pada tahun 2021, menurut The Korea Times.

Pusat dukungan yang didirikan oleh Korea Women’s Human Rights Promotion Agency Pada 2018 dibawah kementerian tersebut, mencatat sebanyak 6.952 korban dan sekitar 188.000 kasus dukungan, diberikan tahun lalu.

Jumlah kasus untuk mendapatkan dukungan tersebut termasuk konsultasi, bantuan dalam penghapusan konten dan foto, pemantauan pasca-penghapusan dan hukum, serta bantuan medis.

Jumlah korban meningkat sebanyak 39,8 persen dan layangan dukungan kasus 10,2 persen dari tahun sebelumnya, menurut kementerian.

Baca Juga: Terungkap, Identitas Komandan Rusia yang Diduga Pimpin Aksi Pembunuhan di Bucha Diketahui

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: The Korea Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x