Sering Bikin Penasaran, Ternyata Ini Kepanjangan dari WD-40

2 April 2021, 07:43 WIB
SIMAK sejarah dan kepanjangan dari singkatan nama cairan WD-40 yang familiar di kalangan para penggemar otomotif. /Instagram.com/@wd40brand

ZONA BANTEN – Jika anda sering seorang penggemar otomotif, sepeda atau mainan mungkin sudah tidak asing dengan nama WD-40.

WD-40 sering dipakai untuk merawat kendaraan atau mainan apabila anda ingin menghilangkan kerak, karat atau juga menggunakannya sebagai pelumas untuk melancarkan engsel atau skrup.

WD-40 dikemas dalam kaleng berawarna biru kuning dan mudah ditemukan di toko perkakas, bengkel bahkan di supermarket. 

Meski anda sering menggunakannya, namun apakah anda sudah mengetahui kepanjangan dari nama WD-40 ?

Baca Juga: Biji Labu hingga Jeruk, Ini 5 Makanan yang Mampu Menjaga Kekuatan Tulang

Dari situs resmi perusahaan tersebut, terungkap kata 'WD' merupakan singkatan dari Water Displacement. 

Seperti dilansir oleh Pikiran-Rakyat.com dalam artikel Biar Paham, Ini Kepanjangan dari Singkatan Cairan WD-40 di Kemasan Oli, WD-40 ini dipergunakan sebagai cairan untuk pembersih mesin.

Sedangkan angka 40 ini ternyata diambil dari jumlah percobaan yang dilakukan oleh perusahaan ini ketika membuat formula dari cairan ini.

Baca Juga: IU Berbicara Tentang Inspirasi Musik hingga Cara Mencintai Diri Sendiri

WD-40 sendiri pertama kali dipasarkan oleh sebuah perusahaan kimia, Rocket Chemical, di kota San Diego, California, Amerika Serikat.

Tercermin dari nama perusahaan tersebut, pada tahun 1950an, produk ini dipergunakan pertama kali oleh perusahaan dirgantara Convair.

Convair memakai cairan pelumas ini untuk  melindungi kulit terluar misil dari karat dan juga korosi.

Baca Juga: Pendaftaran CPNS 2021 Dibuka Awal Mei, Begini Cara Membuat Akun di Portal Resmi sscn.bkn.go.id

Cairan ini bekerja dengan sangat baik dan mulai dikembangkan untuk digunakan beragam kegiatan rumah tangga. Mulai mendapat sukses besar, perusahaan ini pun akhirnya berganti nama menjadi WD-40 tahun 1969.

Ternyata banyak pemakaian dari WD-40 ini yang tidak pernah disangka sebelumnya, seorang sopir bus pernah menggunakan WD 40 ini untuk melepaskan ular phyton yang melilit di mesin di kolong bus, seorang polisi dikabarkan pernah juga menggunakan pelumas ini untuk melepaskan seorang pencuri yang tersangkut pada saluran pendingin, bahkan ada juga yang merekomendasikan cairan ini untuk menghilangkan bekas tulisan crayon.

(***)

 

 

 

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Pikiran-Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler