Waketum DPP Partai Demokrat sampaikan Titipan Amanah untuk Prabowo Subianto dan Gibran

- 29 Oktober 2023, 22:03 WIB
Benny K. Harman yakin jika Prabowo-Gibran menjadi Presiden dan Wakil Presiden maka akan mencapai tujuan bernama perubahan dan perbaikan.
Benny K. Harman yakin jika Prabowo-Gibran menjadi Presiden dan Wakil Presiden maka akan mencapai tujuan bernama perubahan dan perbaikan. /Twitter @BennyHarmanID

KABARMEGAPOLITAN.COM - Pasca Prabowo Subianto menjatuhkan pilihannya kepada Gibran Rakabuming sebagai Cawapresnya di Pemilu mendatang, Partai Demokrat tetap berdiri setia bersama Koalisi Indonesia Maju (KIM).

Demi kebaikan dan kepentingan bangsa Indonesia, Partai Demokrat hanya menitipkan dua hal penting kepada Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming yaitu perubahan dan perbaikan untuk Indonesia di masa depan.

"Bersama Koalisi Indonesia Maju, Demokrat titip amanat perubahan dan perbaikan pada Prabowo-Gibran," tulis Waketum DPP Partai Demokrat, Benny K. Harman melalui media sosial resmi Partai Demokrat, 29 Oktober 2023.

Baca Juga: Wasekjend Demokrat Tak Terima Gibran Disebut hanya sebagai 'Tukang Martabak', Berikut Jejak Pendidikannya

Perubahan dan perbaikan yang diharapkan oleh Partai Demokrat adalah berupa keadilan, demokrasi, dan kesejahteraan rakyat Indonesia.

"Kita tetap memperjuangkan perubahan dan perbaikan untuk Indonesia masa depan yang lebih adil, lebih demokratis dan lebih sejahtera," lanjut Anggota Komisi lll DPR RI Fraksi Partai Demokrat.

Benny meyakini, jika Prabowo-Gibran terpilih menjadi Presiden dan Wakil Presiden maka perubahan dan perbaikan itu akan segera terwujud.

"Kami meyakini jika Prabowo-Gibran menjadi Presiden dan Wakil Presiden, maka akan mencapai tujuan bernama perubahan dan perbaikan," pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Partai Demokrat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah