Kartu Prakerja Gelombang 23 Kapan Dibuka? Segera Buat Akun Prakerja di www.prakerja.go.id

10 Januari 2022, 15:55 WIB
Kartu Prakerja Gelombang 23 Dibuka Hari Ini? Segera Buat Akun Prakerja di www.prakerja.go.id /IG prakerja

KABARMEGAPOLITAN.com -  Menurut prediksi kartu prakerja gelombang 23, masih akan dibuka pada bulan Februari 2022.

Tapi saat ini Anda dapat mempersiapkan diri untuk mengikuti program Kartu Prakerja Gelombang 23 dengan membuat akun prakerja di www.prakerja.go.id.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 23 Akankah Dibuka Tahun Ini? Berikut Jawaban dari Pemerintah

Jadi bagi Anda yang sebelumnya belum pernah mendaftar kartu prakerja, maka saat ini Anda bisa terlebih dulu membuat akun.

Karena jika Anda sudah memiliki akun prakerja, nanti saat gelombang 23 telah dibuka maka Anda hanya tinggal klik tombol "gabung" dan setelah itu mengikuti seleksi kartu prakerja.

Cara untuk membuat akun prakerja juga cukup mudah dan cepat, seperti berikut ini.

1. Siapkan Smartphone atau laptop yang sudah tersambung internet.

Baca Juga: HATI-HATI, Ini 9 Kategori yang Dipastikan Tidak Lolos, Kartu Prakerja Gelombang 23

2. Buka halaman www.prakerja.go.id pada browser.

3. Jika belum memiliki akun, maka pilih tombol "buat akun".

4. Selanjutnya siapkan KK dan juga NIK untuk mengisi data diri.

5. Berikutnya, isi alamat email dan password serta data-data yang diperlukan.

6. Setelah itu Anda akan mendapatkan notifikasi melalui email, yang harus segera Anda verifikasi.

7. Lalu setelah berhasil membuat akun prakerja, berikutnya klik tombol "login".

Baca Juga: 4 Artis Indonesia yang Lakukan Tranplantasi Rambut dan Jenggot, Ternyata Ini Alasannya!

8. Jika Anda sudah berhasil login dengan akun Anda, maka selanjutnya masuk ke dashboard dan lengkapi data diri seperti verifikasi KTP, mengisi nomor KK dan NIK, serta data diri kamu.

9. Setelah semuanya berhasil, berikutnya lengkapi semua data diri Anda dan unggah foto KTP.

10. Terakhir lakukan verifikasi nomor hp dan tekan tombol "kirim", setelah itu Anda akan mendapat kode OTP yang dikirim melalui SMS di nomor kamu.

11. Setelah mendapat kode OTP dan mengisikannya ke form, selanjutnya klik tombol "verifikasi".

Baca Juga: Wow! Ternyata Ini Pemeran Spiderman dengan Jumlah Gaji Terbesar

Nah, itulah beberapa langkah yang harus Anda ikuti jika ingin membuat akun prakerja.

Selain itu akun prakerja ini juga bisa digunakan untuk mencari pekerjaan, karena di website resmi prakerja terdapat fitur Job Search dan Job Recommendation.***

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: prakerja.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler