WhatsApp Resmi Luncurkan Fitur 'View Once', Foto dan Video yang Dikirim Akan Hilang Usai Dilihat Pengguna!

- 4 Agustus 2021, 16:51 WIB
WhatsApp Luncurkan Fitur Terbaru Lihat Sekali Untuk Pengiriman Foto Dan Video, Begini Penjelasannya
WhatsApp Luncurkan Fitur Terbaru Lihat Sekali Untuk Pengiriman Foto Dan Video, Begini Penjelasannya /pexels.com/Alok Sharma

KABARMEGAPOLITAN.COM - Aplikasi populer WhatsApp resmi luncurkan fitur baru yang dikenal dengan 'View Once' guna menarik lebih banyak pengguna.

Fitur ini membuat foto dan video langsung yang dikirim dapat terhapus sendiri atau hilang usai dilihat penggunanya.

Fitur View Once ini kabarnya akan mulai diluncurkan pekan ini.

CEO Facebook yang merupakan perusahaan induk WhatsApp Mark Zuckerberg menjelaskan bahwa interaksi paling penting yang dimiliki seseorang adalah pesan pribadi.

Baca Juga: Polda Sumsel Tangani Kasus Sumbangan Dana Akidi Tio, Kejelasan Uang Rp2 T Akan dipastikan Hari Ini

Oleh karena itu, mereka justru fokus untuk mengembangkan fitur yang dapat menjaga obrolan dan pesan yang bersifat pribadi.

Adapun tujuan dirilisnya fitur ini, selain menarik pengguna.

Pihak WhatsApp berharap agar pengguna bisa lebih nyaman menggunakan platformnya selama berada di rumah.

Sementara itu, fitur View Once yang akan dirilis ini diketahui telah diuji coba selama sebulan.***

Editor: Nabilla Erika Putri

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x