Rekomendasi 5 Film Seru Bertema Petualangan, Cocok dintonton pada Waktu Santai

19 Agustus 2021, 10:00 WIB
Into The Wild salah satu film survival terbaik /IMDB/Paramount Vantage

KABARMEGAPOLITAN.COM - waktu luang merupakan saat yang tepat untuk mengistirahatkan tubuh setelah seharian penuh berkegiatan, salah satunya bisa diisi dengan menonton film favorit bertema petualangan.

Mulai dari bersantai, membuat cemilan enak untuk dinikmati bersama keluarga, atau menonton film bersama-sama juga bisa menjadi solusi menghabiskan waktu di rumah.

Menjelang akhir pekan, kali ini Anda bisa menghabiskan waktu di akhir pekan dengan menonton beberapa film seru tentang petualangan yang dijamin tidak membosankan.

Baca Juga: BLT UMKM/BPUM Rp1,2 Juta: Cara Cek Penerima, Syarat, dan Cara Mencairkan Banpres

Berikut sinopsis beberapa film tentang petualangan yang dirangkum dari berbagai sumber.

1. 180 Degrees South (2010)

Film yang satu ini adalah film dokumenter yang menceritakan tentang perjalanan sekelompok orang menuju Patagonia.

Dalam film ini, sekelompok orang diceritakan berlayar menyusuri Pantai Amerika Selatan.

Mereka melakukan perjalanan ini untuk mempelajari tentang industrialisasi dan belajar cara melakukan perlawanan pada hal-hal yang menyebabkan kerusakan alam.

Yang menjadi fokus utama dalam film ini adalah pemandangannya yang sangat menarik dan soundtrack yang akan membawa emosi Anda pada cerita yang disuguhkan.

Film tentang perjalanan yang memiliki pesan dan kesan yang kuat ini sangat direkomendasikan bagi Anda untuk dinikmati pada hari libur.

Baca Juga: Epidemiolog UI Sebut Jakarta Bisa Berpotensi Alami Kenaikan Kasus Covid-19 Jika Level PPKM diturunkan

2. Im July (2000)

Film ini mengisahkan tentang perjalanan seorang wanita mengelilingi Eropa Timur.

Sepanjang film, Anda akan merasakan pengalaman yang campur aduk tentang jatuh bangun pemeran utama dalam perjalanannya.

Film ini menampilkan bagian-bagian seperti saat sang pemeran utama dirampok, mencuri mobil, masuk penjara, kabur, berkelahi, sampai ia sampai pada tujuan akhirnya.

Film yang dijamin tidak membosankan ini juga patut untuk Anda tonton pada hari libur.

Baca Juga: Dipercaya Mampu Membuat Kulit Wajah Sehat, Ini Manfaat Luluran dan Cara Penggunaannya Agar Maksimal!

3. Secret Life of Walter Mitty (2013)

Film ini menceritakan tentang seorang introvert yang berprofesi sebagai fotografer bernama Walter. Walter menjalani kehidupan yang sangat membosankan.

Hingga pada suatu ketika, saat karirnya terancam, ia memutuskan untuk pergi berpetualang seumur hidupnya.

Ia mengelilingi dunia untuk mendapat pengalam yang menakjubkan dan hidup yang lebih menantang.

Dijamin seru dan memberikan kesan tak terlupakan di setiap perjalanannya, film ini juga wajib masuk list untuk ditonton di akhir pekan.

4. Lost In Translation

Film ini menceritakan tentang seorang fotografer yang pergi berlibur ke Jepang.

Dalam film ini, Anda akan melihat negeri sakura yang menakjubkan.

Baca Juga: Ini Harga Terbaru Tes Swab Antigen dan PCR, Kimia Farma Turunkan Tarifnya Jadi Segini!

Di tengah hiruk pikuk kota yang ramai dan padat, selalu ada tempat-tempat indah yang akan Anda lihat pada film ini.

Film yang satu ini juga dijamin akan membuat Anda ingin segera berlibur ke Jepang.

5. Into The Wild

Film tentang petualangan ini merupakan kisah nyata. Menceritakan tentang petualangan seru seorang pria bernama McCandless.

Ia pergi menjelajahi gunung-gunung di Alaska dan bukit-bukit terjal untuk menikmati hidupnya.

Baca Juga: Beberapa Penyebab Gangguan Kesehatan Mental Serta Cara untuk Mengatasinya

Ketika Anda menonton ini, Anda dijamin akan terhipnotis dengan keindahan hamparan bukit dan pegunungan.

Itulah beberapa rekomendasi film tentang petualangan yang dapat Anda tonton di hari libur.

Berbagai film tentang petualangan lain pun masih banyak lagi yang bisa Anda saksikan.

Sebelum memulai aktivitas kembali, ada baiknya mengistirahatkan tubuh dengan bersantai dan menonton film agar menjernihkan pikiran Anda.***

Editor: Aisa Meisarah

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler