Yuk Ikutan Magang Organization Development di PT Mayora Indah Tbk, Ini Kualifikasinya

- 15 Mei 2024, 07:20 WIB
Ilustrasi. Lowongan Kerja/Pixabay
Ilustrasi. Lowongan Kerja/Pixabay /

KABARMEGAPOLITAN.com - PT Mayora Indah Tbk adalah sosok pionir dalam industri makanan dan minuman yang menggoda selera, mengukir jejaknya sejak tahun 1977. Berawal dari pabrik pertamanya yang berlokasi di Tangerang, perusahaan ini merambah pasar dengan membidik Jakarta dan sekitarnya. Namun, ambisinya tidak berhenti di situ. Setelah menaklukkan pasar domestik, PT Mayora Indah Tbk membuka diri lebar melalui Penawaran Umum Perdana pada tahun 1990, menjadi perusahaan publik yang melayani konsumen di kawasan ASEAN. Dengan tekad yang kuat, mereka menjelajahi pasar Asia dan kemudian menghadirkan produk-produknya di lima benua yang tersebar di seluruh dunia.

Baca Juga: Donny Van de Beek di Persimpangan Karier, Ini Penyebabnya 

Inovasi dan dedikasi membentuk fondasi dari perjalanan gemilang PT Mayora Indah Tbk. Grup Mayora, yang resmi terbentuk pada tahun 1977, telah menjadi raksasa global yang mengukuhkan namanya di industri Fast Moving Consumer Goods. Portofolio produknya yang beragam memenuhi selera berbagai kalangan. Mulai dari biskuit yang renyah, permen yang manis, wafer yang lembut, hingga cokelat yang menggoda, serta kopi, makanan instan, minuman, dan sereal. Di balik setiap kategori produk, terdapat merek-merek terkenal seperti Kopiko, Danisa, Roma, Energen, Torabika, Beng Beng, dan masih banyak lagi. Saat ini PT Mayora Indah Tbk membuka lowongan kerja untuk dapat bergabung dalam program Magang Organization Development.

Deskripsi Pekerjaan :

Pada posisi ini adan bertanggung jawab dalam menjalankan pekerjaan sebagai OD seperti melakukan Workload Analysis,  Job Analysis, dan pembuatan Struktur Organisasi

Baca Juga: Polisi Ungkap Motif Pelaku Pembunuhan Pria dalam Sarung di Tangerang Selatan: Sakit Hati 

Kualifikasi :

Usia minimal 20 tahun

Pendidikan minimal S1 Teknik Industri/Psikologi/Manajemen Sumber Daya Manusia (terbuka untuk mahasiswa semester 6-8)

Memiliki motivasi untuk belajar dan bekerja

Rajin, jujur dan teliti

Bersedia melakukan magang untuk periode 6 bulan

Bersedia ditempatkan di Headquarter Mayora (Daan Mogot, Jakarta Barat)

Baca Juga: Polisi Tetapkan Sopir Bus sebagai Tersangka Kecelakaan Maut di Ciater, Jawa Barat 

Cara Melamar:

Bagi teman – teman yang memenuhi kualifikasi (terlampir), silahkan kirimkan berkas lamaran anda melalui email berikut :

E-mail : [email protected] (max. 1,5 MB)

Subjek :  Magang OD_LD_Nama_Asal Univesitas

Periode pendaftaran 13 – 17 Mei 2024

Hati-hati terhadap segala bentuk jenis penipuan, karena lowongan ini gratis dan tidak ada biaya dalam bentuk apapun.***

Editor: Yuliansyah

Sumber: lokerBUMN


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah