Meskipun Pratama Arhan Belum Main, Tokyo Verdy Tak Kapok Cari Pemain Indonesia

- 18 Mei 2022, 08:20 WIB
Pratama Arhan dengan Jersey Tokyo Verdy di J2 League. /Instagram/@jpnambsindonesia
Pratama Arhan dengan Jersey Tokyo Verdy di J2 League. /Instagram/@jpnambsindonesia /

KABARMEGAPOLITAN.com - Pratama Arhan telah meninggalkan PSIS Semarang dan resmi diboyong Tokyo Verdy ke Ajinomoto Stadium pada 16 Februari 2022 yang lalu.

Kepindahan Pratama Arhan ke Jepang tentunya memberikan angin segar bagi pecinta sepakbola Indonesia. Ia juga diharapkan dapat bermain baik dan menjadi andalan bagi Tokyo Verdy.

Pratama Arhan diikat kontrak di Tokyo Verdy hingga Maret 2024.

Baca Juga: Walau Saingan, Gaji Bek Kiri Tokyo Verdy, Ren Kato Ternyata Tak Sampai 10 Persen Gaji Pratama Arhan

Bersama Tokyo Verdy, Pratama Arhan dan akan bermain di klub yang bermarkas di Ajinomoto stadium tersebut untuk musim 2022.

Sayangnya, Sejak bergabung dengan Tokyo Verdy, hingga saat ini Pratama Arhan belum juga mendapat kesempatan debut.

Bahkan, nama Pratama Arhan tidak pernah masuk dalam daftar cadangan Tokyo Verdy di beberapa pertandingan terakhir.

Direktur Olahraga Tokyo Verdy, Atsuhiko Ejiri buka suara terkait kondisi Pratama Arhan.

Atsuhiko Ejiri menyebut eks pemain PSIS itu masih harus memperbaiki kemampuannya dalam bertahan.

Ejiri tak menampik bahwa Pratama Arhan memiliki kemampuan menyerang yang baik. Akselerasi dan umpannya akan dibutuhkan Tokyo Verdy.

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah