Tes Antigen Sendiri Bisa Timbulkan Bahaya, IDI: Harus Oleh Tenaga Ahli

- 2 Agustus 2021, 07:14 WIB
Ilustrasi proses tes antigen
Ilustrasi proses tes antigen /Pixabay/ lukasmilan

Kalau dilakukan orang awam, sebaiknya dihindari karena dalam hasil tes swab ada juga opsi invalid yang keluar.

"Rapid tes tidak semudah yang dilihat sebab hal itu ada waktunya, tidak bisa langsung diteteskan lalu hasilnya keluar," ujarnya.

"Sehingga memang yang melakukan harus mereka yang terlatih, kalau masyarakat umum kan memang bukan bidangnya," sambungnya.

Rapid tes antigen merupakan penunjang guna dilanjutkan ke tes polymerase chain reaction (PCR), kata dia, tapi hal tersebut dilakukan bagi kontak erat dan orang yang memiliki gejala Covid-19.

"Kalau semua makin sikat saja bahkan yang tidak bergejala main tes aja, jadi kesimpulannya apa?, nah itu jika mereka positif apakah di rujuk ke PCR atau yakni yakni ini orang positif Covid-19 dengan hasil tes antigen sendiri. Jadi memang ini bukan pekerjaannya orang awam," tuturnya.***

Halaman:

Editor: Mula Akmal

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x