Modal NIK KTP, Cek Apakah Anda Termasuk Penerima BLT UMKM 2021, Login di eform.bri.co.id/bpum

- 20 April 2021, 11:21 WIB
Ilustrasi pendaftaran BLT UMKM atau Banpres BPUM Rp 1,2 juta tahun 2021.
Ilustrasi pendaftaran BLT UMKM atau Banpres BPUM Rp 1,2 juta tahun 2021. / /ANTARA/Rahmadp

KABARMEGAPOLITAN.COM – Kesempatan untuk mendaftar Program Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM) atau BLT UMKM tahun 2021 telah dibuka.

Apabila anda sudah mendaftarkan diri melalui Dinas Koperasi dan UMKM setempat, maka untuk mengecek nama penerima BLT UMKM 2021, anda dapat login di laman eform.bri.co.id/bpum menggunakan nomor KTP Anda.

Anda cukup dengan memasukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) sesuai yang ada di KTP untuk mengecek apakah sudah menjadi penerima BLT UMKM 2021 atau tidak.

Pengecekan dilakukan secara online melalui laman eform.bri.co.id/bpum, pendaftar tinggal memasukkan NIK.

Baca Juga: Puncaki Tangga Lagu di Spotify, Yura Yunita Garap Film Pendek 'Tenang', Gaet Ringgo dan Nirina, Ini Linknya!

Baca Juga: Jadwal Acara ANTV Selasa 20 April 2021: Saksikan Uttaran, Balika Vadhu, Kulfi, Radha Krishna

Jika NIK terdaftar, maka akan muncul pesan "Nomor E-KTP terdaftar sebagai penerima BPUM. Untuk verifikasi dan pencairan hubungi kantor BRI terdekat membawa E-KTP"

BLT UMKM 2021 ini merupakan bagian dari PEN KUMKM yang diperuntukkan bagi usaha mikro yang tidak sedang menerima pinjaman dari pihak perbankan.

Bansos BLT UMKM 2021 besarannya tidak seperti tahun 2020. Pada 2021 ini BLT UMKM  yang akan diterima para UMKM sebesar Rp1,2 juta.

Halaman:

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x