Di Malaysia Rp15 Ribu Sudah Kualitas Terbaik, Mahasiswi UGM Ini Bandingkan Layanan Kesehatan di Indonesia

25 Juli 2021, 09:04 WIB
Mahasiswi asal Malaysia, bernama Ivy Phan membandingkan layanan kesehatan yang diberikan negaranya pada rakyat Malaysia dengan pemerintah Indonesia pada masyarakatnya. /Tangkap layat Youtube Ivy Phan./

KABARMEGAPOLITAN.COM - Seorang mahasiswi di Yogyakarta asal Malaysia, Ivy Phan menyoroti layanan kesehatan yang ada di Indonesia.

Ivy Phan sebagai mahasiswa kedokteran gigi di Universitas Gadjah Mada (UGM), membandingkan hal tersebut di kanal YouTube-nya.

Ivy membagikan pengalaman pelayanan kesehatan yang diterimanya selama di Indonesia.

Ivy Phan menilai bahwa biaya pengobatan di Indonesia sangat mahal hingga harus dibayar setiap sebulan meski tidak sakit.

Baca Juga: KABAR BAIK, Update Corona Jakarta 24 Juli: 14.612 Kasus Sembuh Covid-19

Sementara di negaranya Malaysia, biaya pengobatan sangat terjangkau dengan kualitas layanan yang baik.

Ivy mengatakan bahwa biaya pengobatan di rumah sakit kerajaan Malaysia hanya Rp15.000 dengan klasifikasi kualitas layanan terbaik.

"Kalau Malaysia, orang berobat dengan Rp15.000 sudah mendapat pelayanan paling bagus. Di sini (Indonesia) harus bayar BPJS setiap bulan meski tidak sakit," ujarnya dikutip dari kanal YouTube Ivy Phan.

Selanjutnya Ivy juga menyadari jika satu negara dengan negara lainnya memiliki kelebihan serta kekurangan masing-masing.

Baca Juga: Update Corona Sabtu 24 Juli 2021: 39.767 Kasus Sembuh Covid-19

"Ada kelebihan dan kekurangan. Kalau di Malaysia, kelebihannya di kesehatannya. Saya terima perawatan, obat-obatan lebih murah dibanding saat saya di Indonesia," katanya.

Kemudian dia menceritakan pengalaman ketika dirinya mengalami dislokasi tulang bahu.

"Saya sempat dislokasi bahu, saya ke IGD rumah sakit. Enggak diapa-apain. Lantas dikasih obat, itu sudah Rp300.000. Wah luar biasa!" ujarnya.

Dia mengaku dokter yang memeriksanya hanya mengecek kondisi dengan beberapa pertanyaan.

"Dua jam (menunggu di IGD), dokternya ketemu saya. Dia cek, terus dokternya enggak mau kasih saya surat cuti atau libur," bebernya.

Sang dokter lantas menuduhnya ingin bolos kuliah sehingga membuat Ivy kesal dan kecewa.***

Editor: Mula Akmal

Sumber: YouTube Ivy Phan

Tags

Terkini

Terpopuler