Ketahui Ini 3 Gejala Khas Jika Kamu Penderita Diabetes Tipe 2, Salah Satunya Sering Merasa Haus!

15 Agustus 2021, 13:00 WIB
Diabetes tipe 2 pada usia remaja meningkatkan risiko komplikasi pada usia 20-an. /Pixabay,com/Tesa Robbins

KABARMEGAPOLITAN.COM – Tahukah Kamu jika ada beberapa gejala khas untuk ketahui apakah Kamu penderita diabetes tipe 2 atau tidak. Cek dan ketahui gejalanya. Salah satunya sering alami kesemutan.

Diabetes merupakan suatu penyakit yang berkaitan dekat dengan gula darah atau glukosa. Penyebab yang mendasari penyakit ini bervariasi menurut jenisnya (tipe 1 atau 2).

Namun apa pun jenis diabetes, jika Kamu kelebihan gula dalam darah, Kamu wajib waspada hal ini merupakan tahap awal munculnya masalah kesehatan yang lebih serius salah satunya penyakit kardiovaskular.

Penyakit kardiovaskular yang sering terjadi sebagai komplikasi pada diabetes yakni penyakit jantung koroner (PJK), stroke dan penyakit arteri perifer (PAP).

Baca Juga: Ketahui Apakah Nama Kamu Termasuk Penerima Bantuan Subsidi Upah/Gaji BSU Rp 1 Juta, Cek di Link Berikut!

Nah, Menurut estimasi Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada tahun 2016, penyakit diabetes termasuk salah satu dari penyebab kematian terbanyak di Indonesia, berkontribusi 6 persen dari seluruh total kematian.

Data terbaru menurut Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS) pada tahun 2018 mencatat prevalensi diabetes melitus menurut hasil pemeriksaan gula darah meningkat dari 6,9 persen pada 2013 menjadi 8,5 persen pada tahun 2018.

Bahkan angka ini menunjukkan hanya sekitar 25 persen penderita diabetes yang mengetahui dirinya menyandang diabetes.

Jadi, diabetes tak boleh Kamu anggap remeh ya. Agar Kamu bisa selalu waspada Kamu wajib ketahui gejala khasnya.

Baca Juga: 5 Perawatan Memudarkan Stretch Mark, Salah Satunya Rutin Gunakan Minyak Zaitun

Apabila hal tersebut terjadi, Kamu bisa langsung pergi ke dokter untuk memeriksakan kadar gula dan melakukan konsultasi.

Berikut ada 3 gejala khasnya, menurut dokter spesialis penyakit dalam dari Divisi Endokrin Metabolik dan Diabetes, Departemen/KSM Penyakit Dalam FKUI/RSCM, Dr. dr. Wismandari Wisnu, Sp.PD, KEM.

1. Gejalanya paling mudah yakni berat badan turun tanpa penyebab yang jelas.

2. Terus buang air kecil (polidipsia).

3. Sering merasa haus (poliura).

Baca Juga: Cek Fakta: Sidik Jari Seseorang yang Kembar Identik Nyatanya Berbeda, Berikut Menurut Pakar!

Jika kamu sudah akan berusia masih 12, 17 tahun. Kamu bisa periksa.

Selain dari tiga gejala di atas, adanya penyakit diabetes dalam tubuh juga ditandai dengan badan terasa cepat lelah, kesemutan, gatal, pandangan kabur, gangguan ereksi pada laki-laki, serta gatal-gatal di kemaluan pada perempuan.

Kemudian, bagi Kamu yang tidak merasakan gejala apa pun namun sudah memasuki usia 40-45 tahun. Adabaiknya Kamu segera periksa gula darah untuk memastikan kondisi gula darah normal.***

Editor: Nabilla Erika Putri

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler