Kalo ke Seoul, Yuk Mampir Kedai Es Krim Rekomendasi Ini, Salah Satunya Gelateria Eta

- 27 Mei 2022, 14:15 WIB
3 Rekomendasi Kedai Es Krim di Seoul
3 Rekomendasi Kedai Es Krim di Seoul /Unsplash/Lama Roscu

Baca Juga: Hujan Hari Ini? Cek Prakiraan Cuaca 27 Mei 2022 Di Kota-kota Besar Indonesia

Dulu, mereka biasa membawanya dalam kotak kayu berisi es beku berwarna cerah yang dihargai ₩5 per buah atau sekitar Rp57. 

Seiring berkembangnya zaman, para penjual yang mayoritasnya adalah penggemar berat dari penganan dingin itu, berusaha mengkreasikan es krim seunik mungkin. 

Mereka melakukan banyak eksperimen dalam penentuan rasa, tekstur, hingga bahan terbaik.

Berikut adalah tiga rekomendasi kedai es krim terbaik di Seoul versi The Korea Herald yang populer di media sosial dan aplikasi makan:

Baca Juga: KEREN! Media Amerika Sebut IU Harta Karun Nasional Korea Selatan

Before it Melts

Berada di dekat Sogang University, bagian Barat Seoul, pengunjung hanya perlu berjalan kaki selama lima menit dari pintu keluar nomor 2 Stasiun Daeheung. 

Dengan interior sederhana dan perabotan kayu di dalamnya, pemilik kedai sengaja menghadirkan nuansa hangat supaya pembeli merasa nyaman. 

Park Jeong Soo, pemilik Before it Melts, menceritakan kisah di balik kedai yang ia bangun karena kenangan masa kecil. 

Halaman:

Editor: Yuliansyah

Sumber: The Korea Herald


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x