Mengenal Fitur Baru Twitter 'Circle' Mirip 'Close Friend' di Instagram, Bisa Kirim Tweet ke Orang Terpilih

7 Mei 2022, 09:45 WIB
Fitur baru "Twitter Circe". /@TwitterSafety

KABARMEGAPOLITAN.com - Sedang ramai diperbincangkan, bahwa media sosial Twitter akan meluncurkan fitur baru bernama “Circle”.

Fitur “Circle” dari Twitter ini dikabarkan mirip dengan fitur “Close Friend” di Instagram, di mana penggunanya bisa mengirim tweet kepada orang-orang tertentu saja, di kelompok yang lebih kecil.

Untuk mengetahui lebih lanjut, berikut penjelasan mengenai fungsi, cara menggunakan dan membagikan tweet melalui fitur “Circle” milik Twitter ini, seperti yang dilansir dari PortalJember.com:

Baca Juga: Kim Garam LE SSERAFIM Dapat Perlakuan Berbeda dari Member Lainnya akibat Kontroversi Bullying Sebelum Debut

Fungsi Fitur “Circle” di Twitter:

1. Bisa membuat dan membagikan tweet ke audiens saat ini, atau hanya kepada orang-orang yang termasuk dalam “Circle”.

2. Bisa menyunting “Circle” Twitter kamu kapan saja.

3. Orang yang dikeluarkan dari “Circle” tidak akan tahu, dan mereka tidak akan melihat atau berinteraksi lagi dengan tweet yang dibuat dari “Circle” tersebut.

4. Isi tweet harus tetap mengikuti panduan platform yang ditetapkan pihak Twitter, dan pengguna bisa melaporkan perilaku-perilaku yang melanggar panduan tersebut.

5. Hanya orang yang masih ada dalam “Circle” Twitter yang bisa melihat tweet yang dikirim pada “Circle” tersebut.

Baca Juga: Bukan Sakit atau Stres, Rina Nose Ungkap Penyebab Ia Terlihat Makin Kurus

6. Fitur “Circle” digunakan saat ingin membagikan tweet ke audiens yang kita pilih saja.

7. Dalam “Circle” yang dibuat, orang-orang yang bisa melihat percakapan juga bisa dikontrol.

Cara Menggunakan Fitur “Circle” di Twitter:

1. Dari menu utama, pilih tweet untuk membuka pembuat tweet.

2. Pilih ‘Siapa Saja’ untuk menampilkan menu ‘Pilih Audiens’ di dalam pembuat tweet.

3. Pilih ‘Edit’ di samping opsi ‘Twitter Circle’.

4. Di bagian ‘Edit’, gunakan fitur pencarian untuk menemukan dan memilih orang yang diinginkan di circle kamu, atau pilih seseorang dari daftar yang direkomendasikan.

Baca Juga: Kim Tae Ri dan Lee Jun Ho Menang Penghargaan yang Pernah Diraih BinJin di Baeksang Arts Awards

5. Pilih ‘Tambahkan/Hapus’ di samping namanya.

6. Pilih ‘Selesai’ dan lanjutkan membuat draf tweet kamu.

7. Jadi, saat memilih tweet, hanya circle kamu saja yang dapat melihat dan membalasnya.

Cara Membagikan Tweet kepada Audiens Melalui “Circle” di Twitter:

1. Lakukan cara yang sama ketika membagikan tweet ke publik.

2. Setelah membuka pembuat tweet, pilih ‘Siapa Saja’ untuk menampilkan menu ‘Pilih Audiens’.

3. Pilih ‘Twitter Circle’ sebagai audiens, lalu buat dan bagikan tweet tersebut.

Baca Juga: Kompak Pakai Dresscode Putih, Kim Tae Ri dan Lee Junho Sabet 2 Piala Sekaligus di Baeksang Arts Awards 2022

Hal lainnya yang perlu diketahui adalah, ketika kamu berada dalam circle orang lain, kamu bisa melihat dan membalas tweet yang dibagikan oleh circle tersebut.

Kamu tidak bisa keluar dari circle, tetapi bisa membisukan percakapan jika tidak ingin berpartisipasi.

Semua konten yang diunggah melalui fitur “Circle” di Twitter tetap harus mematuhi peraturan Twitter.

Jika merasa ada tweet yang menyimpang dari aturan, maka bisa diadukan ke pihak Twitter sesuai prosedur normal.***

Artikel ini dilansir dari PortalJember.com dengan judul Apa Itu Twitter Circle? Kenali Fungsi dan Cara Menggunakannya.

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Portal Jember

Tags

Terkini

Terpopuler