Denny Siregar Memaklumi Arie Putra dan Budi Adiputro Terkait Asian Value sebab 2 Hal ini

- 7 Juni 2024, 21:21 WIB
Host Total Politik, Arie Putra dan Budi Adiputro mengatakan bahwa dinasti politik adalah Asian Value dan Human Rights. Mereka menganggap tidak ada masalah dengan hal itu.
Host Total Politik, Arie Putra dan Budi Adiputro mengatakan bahwa dinasti politik adalah Asian Value dan Human Rights. Mereka menganggap tidak ada masalah dengan hal itu. /Tangkap Layar Total Politik

KABARMEGAPOLITAN.COM - Arie Putra dan Budi Adiputro, host YouTube Total Politik menjadi perbincangan banyak warganet di dunia X karena 'Asian Value' hingga akhirnya trending sejak kemarin sampai hari ini, 7 Juni 2024.

Keduanya setuju bahwa dinasti politik merupakan human rights dan asian value sehingga mereka menganggap hal itu wajar saja terjadi di Indonesia. 

Baca Juga: KOCAK! Asian Value Trending 1 di Twitter, Anies Baswedan Jadi Ikut-ikutan

Pandji Pragiwaksono yang diundang sebagai bintang tamu di acara mereka mengatakan ada yang salah dengan cara berfikir mereka. 

Sebab dimana-dimana, menurut Komedian itu, dinasti politik adalah indikasi adanya kejahatan.

Namun pada kesempatan lain, Denny Siregar memaklumi Arie dan Budi beropini seperti itu karena mereka adalah dua orang yang baru masuk dunia politik dan sedang menikmati kemewahannya.

"Haha adek-adek gua ini emang lagi senang-senangnya masuk dunia politik yang menjanjikan uang dan kemewahan," ujarnya, 7 Juni 2024 melalui akun X-nya.***

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: Twitter Denny Siregar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah