PDI Perjuangan Kutip Perkataan Bung Karno untuk Beri Semangat kepada Pendukungnya

- 18 Februari 2024, 18:21 WIB
PDI Perjuangan menang Pemilu tiga kali berturut-turut.
PDI Perjuangan menang Pemilu tiga kali berturut-turut. /PDI Perjuangan

KABARMEGAPOLITAN.COM - Partai terbesar di Indonesia, PDI Perjuangan mengucapkan terimakasih banyak kepada seluruh pendukung yang telah mengantarkannya memenangkan Pemilu tiga kali berturut-turut.

Namun tak kalah penting, PDI Perjuangan mengajak seluruh pendukung untuk tetap fokus terlebih dahulu menjaga dan mengawal proses Pemilu 2024 sebab perhitungan suara belum usai.

"Bersiap menuju menang hattrick Pemilu. Tetap semangat dan fokus menjaga dan mengawal proses Pemilu 2024. Terima kasih atas dukungan yang telah diberikan untuk PDI Perjuangan," tulis laman media sosial PDI Perjuangan, 18 Februari 2024.

 

Baca Juga: PDI Perjuangan Bahas Lagi Soal Konstitusi yang 'Diakal-akali' untuk Melanggengkan Kekuasaan

Walaupun Ganjar-Mahfud mendapatkan suara terendah dalam perolehan Quick Count, PDI Perjuangan tetap mengingatkan dan memberikan semangat kepada para pendukungnya dengan mengutip kata-kata bijak dari Ir. Soekarno bahwa tidak ada usaha yang sia-sia dalam sebuah perjuangan, ada hikmah yang bisa dipetik di hari-hari selanjutnya.

"Di dalam perjuangan itu, tidak ada yang sia-sia, no secrifice is wasted," tulis PDI Perjuangan di laman akun X-nya.***

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: PDI Perjuangan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x