Menu Buka Puasa Idaman! Leci Tea a la Café, Nikmat Tanpa Dusta

- 19 Maret 2023, 09:25 WIB
Es Leci Tea
Es Leci Tea /Tangkapan layar kanal Youtube.com/Puguh Kristanto Kitchen

KABARMEGAPOLITAN.com - Leci tea saat ini menyandang status sebagai minuman sejuta umat.

Kok bisa begitu?

Yap, rasanya yang menyegarkan plus potongan buah leci yang special, membuat minuman ini jadi menu idaman saat berbuka puasa.

Hmm, penasaran ingin mencicipi menu ini di rumah?

Yuk, mimin spill cara meraciknya.

Baca Juga: 8 Destinasi Wisata Populer di Jawa Tengah, Candi Borobudur di Peringkat Pertama! 

Bahan:

3 kantung Teh kemasan

6 batang serai, memarkan

1100 ml air

12 buah leci kalengan

200 ml air dari sirup leci kalengan

4 sdm madu

Es batu

Baca Juga: Healing Low Budget, Ini 5 Kebun Raya Terbesar di Indonesia

Cara membuat:

Rebus serai bersama air hingga mendidih. Kecilkan api. Masak di atas api kecil selama 10 menit atau hingga meresap. Angkat.

Masukkan Teh kemasan ke dalam air serai. Diamkan selama 3 menit. Saring airnya.

Aduk rata bersama air sirup leci dan madu. Sisihkan.

Siapkan gelas saji, isi dengan es batu dan buah leci. Tuang campuran teh ke dalamnya. Aduk dan

Sajikan.***

Editor: Yuliansyah

Sumber: masak apa hari ini


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x