Insomnia atau Susah Tidur Malam? dr. Zaidul Akbar Punya Resep Mujarab Ini, Cuy! Coba Deh! Dijamin Pules!

- 12 Juli 2023, 17:30 WIB
Insomnia atau Susah Tidur Malam? dr. Zaidul Akbar Punya Resep Mujarab Ini, Cuy! Coba Deh! Dijamin Pules!/
Insomnia atau Susah Tidur Malam? dr. Zaidul Akbar Punya Resep Mujarab Ini, Cuy! Coba Deh! Dijamin Pules!/ /YouTube dr. Zaidul Akbar Official//Tangkap layar YouTube 'dr. Zaidul Akbar Official'

KABARMEGAPOLITAN.com - Insomnia atau kesulitan tidur di malam hari memang merupakan hal yang menyebalkan.  Tapi, jangan terlalu khawatir, apalagi sampai overthinking! Jangan deh! Serius.

Soalnya, dr. Zaidul Akbar punya resep ramuan rempah atau herbal mujarab yang gampang diracik dan mantap khasiatnya. Dijamin, kamu bisa tidur pulas jika rutin konsumsi.

Penjelasan berupa resep plus tips-tips yang wajib kamu lakukan sebelum tidur bisa dicek pada artikel ini!

Baca Juga: Wah! Pratama Arhan Siap Dipercaya Tokyo Verdy Kembali, Masuk Starting Line Up Lagi melawan Tim Kuat Jepang?

Baca Juga: Horoskop Harian Virgo 12 Juli 2023, Nikmati Kencan tanpa Tekanan

Di zaman sekarang, sepertinya insomnia atau kesulitan tidur, terutama di malam hari, seolah menjadi musuh dari banyak orang.

Hal ini sampai menjadi sebuah keresahan kita, terlebih kalau hari libur atau akhir pekan belum tiba.

Padahal, masih ada beragam aktivitas yang harus dilakukan atau kewajiban yang harus dipenuhi dan dituntaskan pada keesokan hari.

Meski demikian, pakar kesehatan herbal, dr. Zaidul Akbar, punya kiat yang harus dipahami dan dijalankan, plus resep supaya tidur malam jadi lebih mudah untuk kita semua.

Tapi, pertama-tama, ada hal penting yang harus diingat baik-baik oleh kita semua.

Usahakan 1 hingga 2 jam, jangan makan makanan yang terlalu berat. Kalaupun lapar dan sulit untuk menahannya, anda bisa coba rekomendasi dr. Zaidul Akbar berikut.

Beberapa jenis makanan berat yang dianjurkan oleh pakar kesehatan herbal lulusan Universitas Diponegoro tersebut antara lain seperti buah dan sayur-mayur organik.

Buah-buahan seperti kurma merupakan salah satu yang direkomendasikan olehnya.

Baca Juga: Prediksi Skor Tokyo Verdy vs FC Tokyo di Piala Kaisar, Info Pratama Arhan, Susunan Pemain dan Head to Head

Kemudian, usahakan untuk tidak memegang gadget seperti ponsel atau laptop. Matikan semuanya, sekalian non-aktifkan televisi 1 atau kalau perlu 2 jam sebelum tidur, agar tubuh lebih rileks dan meminimalisir distraksi.

Lalu, silahkan coba resep ramuan herbal yang berkhasiat baik untuk bantu atasi susah tidur atau insomnia ini.

Dilansir pada Rabu 12 Juli 2023 oleh KABARMEGAPOLITAN.com dari beberapa video di kanal YouTube resminya, yakni 'dr. Zaidul Akbar Official', berikut resep ramuan herbal untuk bantu meredakan insomnia.

Bahan-bahannya pun cukup terjangkau harganya dan tergolong mudah ditemukan di sekitar kita.

Baca Juga: WOW, Ada Hari Malala yang Dirayakan Saban 12 Juli, Begini Sejarah Lengkapnya

Resep ramuan tersebut terdiri wedang jahe yang terdiri dari 1 ruas jahe, kunyit setengah atau 1 buah serta daun pandan.

Untuk menambah cita rasa agar lebih nikmat, bisa ditambahkan madu dan atau gula merah secukupnya saja.

Cara meracik ramuan rempah ini pun ternyata tidak begitu sulit. Malah, tergolong mudah.

Rebus semua bahan-bahan yang sudah disebutkan tadi dengan air hingga mendidih.

Tunggu hingga sedikit hangat, baru bisa diminum secara perlahan agar nikmat dan bantu merilekskan tubuh dan pikiran

Konsumsi racikan ramuan obat herbal tersebut secara rutin dan jangan terlalu mepet dengan waktu tidur.

Itulah resep ramuan herbal ala dr. Zaidul Akbar yang worth it untuk dicoba dan beberapa tips yang wajib dilakukan sebelum tidur

Silahkan lihat berbagai info dan berita menarik lain di KABARMEGAPOLITAN.com dengan KLIK DI SINI!***

Editor: Bondan Kartiko Kurniawan

Sumber: YouTube dr. Zaidul Akbar Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah