Mengenal Lebih Jauh Apa Itu G20, Simak Penjelasan, Tujuan, dan Daftar Negara yang Tergabung

- 23 April 2022, 12:05 WIB
Mengenal Lebih Jauh Apa Itu G20, Simak Penjelasan, Tujuan, dan Daftar Negara yang Tergabung
Mengenal Lebih Jauh Apa Itu G20, Simak Penjelasan, Tujuan, dan Daftar Negara yang Tergabung /

KABARMEGAPOLITAN.com - Di tahun 2022 dan dalam satu tahun penuh, Indonesia memegang tanggung jawab sebagai Presidensi Group of Twenty atau G20. Perhelatan sendiri dimulai pada 1 Desember 2021 hingga November 2022 nanti.

Tanggung jawab sebagai tuan rumah menjadi yang pertama untuk Indonesia. serah teriam sendiri berlangsung saat KTT G20 di Roma, Italia, 31 Oktober 2021 lalu. Serah terima dilakukan oleh PM Mario Draghi kepada Presiden Joko Widodo.

G20 merupakan forum kerja sama yang terdiri dari 10 negara utama dan Uni Eropa. Forum tersebut berfokus kepada koordinasi kebijakan untuk bidang ekonomi dan pembangunan.

Baca Juga: Kembali Cetak Rekor, MV 'BOOMBAYAH' BLACKPINK Lampaui 1 Miliar View di YouTube

Negara-negara yang tergabung adalah negara yang memiliki kelas pendapatan menengah hingga tinggi. Baik negara maju maupun berkembang. Forum tersebut merupakan representasi lebih dari 2/3 penduduk dunia atau 60 persen populasi global, 75 persen perdagangan global, dan 80 persen PDB dunia.

G20 dibentuk pada tahun 1999. Dibentuknya G20 atas inisiasi negara anggota G7 yaitu Amerika Serikat, Kanada, Inggris, Perancis, Jerman, Italia, dan jepang. Dibentuknya G20 merupakan respon karena krisis ekonomi yang terjadi pada tahun 1997 hingga 1998.

G20 sendiri bertujuan untuk merangkul negara maju dan berkembang. Mereka akan bersama-sama mengatasi krisis yang akan berdampak secara global. Memastikan dunia bisa keluar dari krisis yang sedang terjadi. Sekaligus menumbuhka ekonomi global yang kuat dan berkesinambungan.

Anggota dari G20 sendiri ada Amerika Serikat, Kanada, Meksiko, Argentina, Brazil, Inggris, Jerman, Italia, Perancis, Rusia, Afrika Selatan, Arab Saudi, Turki, TIongkok, Jepang, Korea Selatan, India, Indonesia, Australia, dan Uni Eropa.

Baca Juga: Hari Buku Sedunia 23 April, Simak Tujuan dan Sejarah Diperingatinya

Halaman:

Editor: Bunga Angeli

Sumber: Kemlu


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah