Sinopsis The Circle: Kamera Jenius Hilangkan Privasi Manusia, Tayang di Trans TV

22 April 2021, 22:30 WIB
Sinopsis Film The Circle Bioskop Trans TV Malam Ini /filmfad.com

KABARMEGAPOLITAN.com - Film The Circle sukses besar di pasaran. Dengan anggaran 18 juta dolar Amerika Serikat, The Circle sukses meraup 40.7 juta dolar Amerika Serikat.

Film The Circle berdurasi 110 menit dan dirilis pada 28 April 2017.

Film The Circle disutradarai oleh James Ponsoldt, dengan didukung Emma Watson, Tom Hanks, John Boyega, Karen Gillan, Ellar Coltrane, Patton Oswalt, Glenne Headly, Bill Paxton dan pemain pendukung lainnya.

Baca Juga: Simak! Ini 6 Keuntungan Pelamar CPNS 2021 Jalur Khusus Cumlaude

Sinopsis The Circle

Sinopsis Film The Circle berkisah tentang dampak ekstrem dari teknologi.

Adalah Mae Holland yang bergabung di sebuah perusahaan internet semacam Twitter, Instagram juga Facebook hingga Bigo yang bergabung menjadi satu.

Perusahaan ini dipimpin CEO bernama Eamon Bailey.

Baca Juga: SIMAK! Cara Mendaftar CPNS 2021 Melalui Portal Resmi sscn.bkn.go.id yang Akan Dibuka Mei Nanti

Suatu saat Eamon merilis temuan baru yang dapat digunakan pada aplikasi The Circle, yakni sebuah kamera beresolusi tinggi yang dapat digunakan oleh siapa saja.

Artikel ini sebelumnya telah dimuat di moreschick.com dengan judul Ini Sinopsis Film The Circle, Dibintangi Emma Watson dan Tom Hanks

Kamera tersebut bak temuan jenius yang disambut oleh banyak orang termasuk Mae.

Baca Juga: Sinopsis The Expendables 3: Misi Bongkar Agen Senjata Ilegal, Tayang di Bioskop Trans TV Kamis 22 April 2021

Namun salah satu karyawannya The Circle, Ty, menyebut penemuan ini dapat berakhir sebagai bencana.

Keberadaan kamera tersebut nyatanya menjauhkan privasi. Membuat banyak orang mengetahui hal-hal yang semestinya tak diketahui oleh siapapun.

Hal ini, tak terhindarkan yang akhirnya juga menimpa Mae.

Baca Juga: Sule Mengaku Masih Sayang Lina Jubaedah, Nathalie Holscher Tahu Lewat Isi DM Instagram

Simak kelanjutannya di film The Circle di Trans TV Kamis 22 April 2021 mulai pukul 21.30 WIB.***(Vito Adhityahadi/Moreschick))

Editor: Yuliansyah

Sumber: Moreschick

Tags

Terkini

Terpopuler